S T A T I S I K

Sabtu, Desember 10, 2011

SURAT TERBUKA Kepada : Semoga Engkau Masih Yang Terhormat Tuan Presiden.

SURAT TERBUKA
Oleh : Pemuda dan Mahasiswa Indonesia

Kepada : Semoga Engkau Masih Yang Terhormat Tuan Presiden.


Setelah beberapa hari diliputi ketidakjelasan, kemarin telah diketahui bahwa anak muda yang membakar dirinya di depan istana Tuan adalah Sondang Hutagalung, mahasiswa Universitas Bung Karno. Sekali lagi, mahasiswa. Intelektual muda harapan bangsa. Informasi ini hendaknya memupus semua spekulasi yang meragukan latar belakang dan motivasi anak muda tersebut dalam melakukan aksi bakar diri.


Anak muda ini jelas bukan orang yang frustasi karena latar belakang aktifitasnya selama ini adalah penggiat demokrasi dan HAM. Juga jelas bukan orang yang stress, karena pilihan tempat yang diputuskannya, di depan istana Tuan, menunjukkan nalarnya yang cerdas. Pun bukan mencari popularitas, karena sebagai aktivis, dia sudah populer di komunitasnya.


Tuan Presiden, sudilah kiranya Tuan membuka mata hati Tuan. Pilihan tempat, di depan istana Tuan, dan pilihan waktu, beberapa hari menjelang Hari Anti Korupsi, merupakan petunjuk yang sangat jelas tentang latar belakang dan alasan anak muda ini dalam melakukan aksinya.


Bagi Tuan, anak muda ini mungkin tak berarti apa-apa, tapi bagi kami, anak muda ini adalah martir pembebasan.


Salam Pembebasan!!!

Tidak ada komentar: